Umbul-umbul Murah tapi "BUKAN MURAHAN"



Umbul-umbul Murah tapi "BUKAN MURAHAN"

    Umbul-umbul adalah media promosi luar ruang yang dipasang berdiri dan diikatkan pada tiang berupa bambu atau besi bagi yang punya tempat permanent. Umbul-umbul ini biasanya terbuat dari bahan kain agar bisa melambai-lambai ketika tertiup angin.  Sesuai dengan fungsinya sebagai media promosi maka dalam proses produksinya harus mempertimbangkan tingkat efektivitasnya. Jangan sampai umbul-umbul itu didesign dengan sangat apik tapi kurang "komunikatif".
 Disamping itu juga harus mempertimbangkan segi pembiayaan. Design bagus tapi high chosl tentunya akan membuat galau bagi si pemesan jika budgetnya telah ditentukan dan ternyata tidaklah cukup. Maka jika Anda punya tenaga design sendiri hal yang harus dipertimbangkan sebelum memulainya adalah:.

 1. Ukuran

     Jangan bikin ukuran yang tanggung sebab secara umum bahan yang tersedia untuk spanduk dan umbul-umbul adalah cuma ada 2 ukuran yaitu 90 cm atau 115 cm dengan harga yang berbeda tentunya. Maka sebaiknya lebih bijak dalam menentukan ukuran Spanduk atau Umbul-umbul itu. Sebab jika tidak demikian  maka mungkin bahan akan tersisa dan terbuang, padahal sisa bahan itu juga sudah Anda bayar
Maka saya rekomendasikan untuk memilih ukuran-ukuran dibawah ini
  a. Lebar 115 (full)
  b. Lebar 90 cm (full)
  c. Lebar 55 cm (kain 115cm dibagi 2)
  d. Lebar 45 cm (kain 90cm dibagi 2)

Diluar ukuran diatas juga sah-sah saja tapi seperti yang saya jelaskan diatas yaitu "Anda harus membayar sampah yang terbuang"
Mengenai panjang silahkan Anda tentukan sesuai ukuran Tiang yang tersedia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar